Roti Buaya


           Hai setia pembaca maknyussblogspot.com, kali ini gue akan kasih tahu lo tentang salah satu jajanan unik yang datangnya dari ibukota tercinta. Yups bener banget Jakarta memang tidak diragukan bahwa kota tersebut merupakan kota terlengkap, bisa dibilang gak ada satupun sesuatu yang tidak bisa kita cari di kota tersebut, tanpa terkecuali kulinernya. Salah satunya adalah roti buaya. Mungkin bagi kalian terdengar sangat asing dan juga menakutkan. Akan tetapi pada kenyataannya tidak seperti itu. Sensasi dari rasanya itu lhoo gengs…. Luarr biasa!!!. Perpaduan antara bahan-bahannya sangat menyatu dengan baik, sehingga menyuguhkan sensasi yang gak bisa diceritain secara gamblang, Kalau kalian penasara, silahkan bisa dicicipi dulu. Dan saya yakin pasti kalian langsung jatuh hati terhadap makanan yang satu ini.
            Konon katanya  nih selain memiliki sejuta rasa, roti buaya juga mempunyai sejarah panjang dan makna yang mendalam bagi suku Betawi. Roti buaya memiliki peran penting dalam pernikahan adat Betawi, bahkan bisa dibilang hukumnya adalah wajib. Biasanya, roti yang memiliki panjang sekitar 55 cm dibawa oleh mempelai laki-laki untuk diberikan kepada mempelai wanitanya di dalam pernikahan atau lamaran bagi warga Jakarta asli. Sebab, roti ini memiliki makna tersendiri bagi warga Betawi, yakni sebagai ungkapan kesetiaan sepasang kekasih yang melangsungkan pernikahan dan mrngikat janji sucinya untuk sehidup-semati.
Asal muasalnya yaitu karena warga Betawi terinspirasi dari kehidupan buaya. Mereka meyakini bahwa buaya adalah hewan yang memiliki umur panjang dan paling setia kepada pasangannya. Buaya itu hanya kawin sekali seumur hidup, sehingga orang Betawi menjadikannya sebagai simbol kesetiaan dalam rumah tangga. Selain itu, buaya juga dianggap hewan yang perkasa yang bisa hidup di dua alam. Hal tersebut dijadikan warga Betawi sebagai lambang kekuatan dalam berumah tangga. Harapannya, agar rumah tangga menjadi tangguh dan mampu bertahan hidup dimanapun berada.
Roti juga dianggap oleh warga Betawi sebagai simbol kemapanan ekonomi, karena ada anggapan bahwa roti merupakan makanan orang golongan atas. Dengan maksud selain bisa saling setia, pasangan yang menikah juga memiliki masa depan yang lebih baik dan bisa hidup mapan.

semoga postingan gue dapat bermanfaat yak buat semua, salam lestari, lestarikan kuliner nusantara.



Komentar

Postingan Populer